Satuan Tugas TMMD Bojonegoro Bongkar RTLH Warga Program Aladin

TMMD 2021347 Dilihat
Satuan Tugas TMMD Bojonegoro Bongkar RTLH Warga Program Aladin

Bojonegoro – Tim Satgas TMMD ke-110 harus berhati hati saat membongkar rumah milik salah satu warga yang mendapatkan program rehab melalui Program Aladin (Atap, Lantai dan Dinding)

Rumah Yatiman, salah satu warga yang juga menjadi sasaran Program Aladin TMMD (TNI Manunggal Membangun Desa) ke-110 dan harus dibongkar secara perlahan dan hati hati karena banyak kayu yang sudah lapuk.

Serma Sugeng salah satu Komandan SST Satgas TMMD, saat mendampingi anggotanya yang melaksanaan proses pembongakaran, Yatiman harus pindah sementara waktu.

“Pemilik rumah harus meninggalkan rumah guna dilakukan pembangunan,” kata Serma Sugeng, Jum’at (12/3/2021).

Dalam proses pengerjaan Pembangunan RTLH ini dilakukan oleh Personel Satgas TMMD ke-110 dibantu oleh warga masyarakat secara bergotong-royong. (Pendim 0813)

Komentar