Sosialisasi Penanganan Kebencanaan Terus Dilakukan Dilokasi TMMD Bojonegoro

TMMD 2021192 Dilihat
Sosialisasi Penanganan Kebencanaan Terus Dilakukan Dilokasi TMMD Bojonegoro

Bojonegoro – Setelah melaksanakan kegiatan pelatihan dan Sosialisasi penanggulangan Bencana dalam Program non fisik TMMD (TNI Manunggal Membangun Desa) di Desa Ngrancang, saat ini BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Kabupaten Bojonegoro menyelenggarakan sosialisasi dan Pelatihan di Balai Desa Jatimulyo, Kecamatan Tambakrejo, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur bersama TMMD ke-110 Kodim 0813/Bojonegoro,Kamis(18/03/2021).

Dalam kegiatan sosialisasi dan Pelatihan, Zaenal Abidin selaku nara sumber dari BPBD dihadapan masyarakat yang mengikuti acara pelatihan dan Sosialisasi terkait penanggulangan terhadap bencana serta antisipasi adanya bencana sejak dini.

Disampaikan oleh Zaenal Abidin bahwa dalam antisipasi serta Pencegahan kesiapsiagaan masyarakat harus memiliki kesiapan dalam menghadapi bencana yang sewaktu waktu datang tanpa diundang, sehingga masyarakat harus memiliki ketrampilan dalam penanganan kesiapsiagaan bencana.

“Karena bencana adalah hal yang tak terduga datangnya, sehingga masyarakat harus memiliki kesiap siagaan sejak dini,” kata Zaenal Abidin,(Pendim 0813).

Komentar