Ringankan Beban Warganya, Pemdes Jatimulyo Selenggarakan Pasar Murah Dilokasi TMMD Bojonegoro

TMMD 2021175 Dilihat
Ringankan Beban Warganya, Pemdes Jatimulyo Selenggarakan Pasar Murah Dilokasi TMMD Bojonegoro

BOJONEGORO – Dilokasi kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa atau TMMD, Pemerintah Desa (Pemdes) Jatimulyo dan Satgas menggelar Pasar Murah, di Balai Desa Jatimulyo Kecamatan Tambakrejo, Bojonegoro, Jawa Timur, Sabtu (20/03/2021).

Kegiatan dilaksanakan dalam rangka mendukung program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) tahun 2021 yang diselengarakan Kodim 0813/Bojonegoro di Desanya Desa Jatimulyo, Tambakrejo.

Beragam bahan kebutuhan pokok yang di butuhkan masyarakat, apalagi di dalam situasi pandemi covid-19 seperti ini. seperti beras, minyak goreng, telur dan kebutuhan pokok lainya dijual dengan harga murah di sini guna membantu masyarakat.

Kepala Desa Jatimulyo, Koso, SH., mengatakan bahwa kegiatan dilakukan untuk menunjang pelaksanaan kegiatan Kodim pada TMMD ke-110, dengan menggandeng para pengusaha yang ada di sekitar Kecamatan Tambakrejo untuk memenuhi kebutuhan pokok warganya khususnya yang kalangan menegah kebawah.

“Dengan adanya pasar murah ini semaoga masyarakat kususnya warga Jatimulyo terbantu. karena barang yang dijual disini jauh lebih murah dari harga di pasaran, dan semoga kedepan di upayakan rutin diadakan lagi,” tutur Bapak Kades Jatimulyo,(Pendim 0813).

Komentar