Area Bermain Anak di Anjungan Lamsel Sajikan Hiburan dan Edukasi

Nuansa380 Dilihat
Area Bermain Anak di Dinas PP & PA Anjungan Lamsel (Foto : Putra)

Bandar Lampung : Area bermain anak dari Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PP & PA) di anjungan Lampung Selatan menjadi taman edukasi yang sangat diminati anak-anak yang ingin mewarnai lukisan berbagai varian gambar menarik.

Mitra dinas PP dan PA Lamsel, Andi mengatakan, area bermain anak ini menyajikan hiburan dan kteatifitas anak yang tak pernah sepi. Karena selain menjadi sarana edukasi juga dapat menjadi area anak dan orang tua menumpahkan kreasinya.

“Selain hiburan area kita ini juga menjadi sarana edukasi, bagaimana cara melatih keseimbangan dan kesabaran anak,”Katanya, Selasa malam (23/10/2018).

Andi juga menuturkan, harga yang ditawarkan sangatlah bersahabat yakni hanya dengan Rp.10ribu saja anak-anak sudah dapat berkreasi untuk mewarnai lukisan dengan hasil boleh dibawa pulang.

“Harganya murah Rp.10ribu saja, kemudian usai pewarnaan ditempat oleh anak, hasilnya pun boleh dibawa pulang, media yang kita gunakan yakni styrofoam dan bahan cat yang kita gunakan juga tidak berbahaya karna dari cat air,”Ujarnya.

Area Bermain Anak Dinas PP & PA Anjungan Lamsel (Foto : Putra)

Dilanjutkanya, area bermain ini sudah dibuka sejak hari keempat Lampung Fair dimulai, kemudian untuk waktu operasinya, pria berkacamata itu juga menjelaskan, setiap harinya dimulai sejak pukul 17.00Wib hingga pukul 21.00wib menyesuaikan animo para pengunjung.

“Buka sore hari. Kalo animo pengunjung luar biasa sambutanya, kalau dirata-rata bisa 70 sampai dengan 100pcs lukisan setiap harinya, peminatnya juga selain anak-anak ada juga para orang tua dan remaja,”Tutupnya.

Penulis : Putra

Komentar