MCC Lamsel Distribusikan Bantuan Untuk Korban Tsunami

Lampung Selatan243 Dilihat
MCC Lamsel Distribusikan Bantuan Untuk Korban Tsunami

Lampung Selatan : Media Crisis Center (MCC) PWI Lampung Selatan, hari ini mendistribusikan kebutuhan para korban tsunami di kecamatan rajabasa.

Bantuan hari ini di sumbang oleh berbagai organisasi dan masyarakat, diantaranya adalah Majelis Pimpinan Daerah Gerakan Relawan Pandu Garuda (MPD GRPG) Lampung yang di komandoI oleh Alexandro beserta Ketua MPC GRPC Saman Hudi dan Endri Gunawan.

“Semoga bantuan MPD GRPG ini dapat meringankan beban para korban tsunami. bantuan ini berupa pakaian layak, susu bayi, dan mie instan,”Ujar Alexandro, Selasa (25/12/2018)

Ketua MCC Lamsel, Alpandi menyambut baik bantuan dari MPD GRPG dan segera mendistribusikan ke para korban di kecamatan kalianda dan rajabasa.

“Tadi pagi juga banyak bantuan dari masyarakat, seperti dari desa sidomakmur, kelurahan way urang dan desa kedaton. Di lokasi sudah ada anggota MCC PWI Lamsel yang akan menerima dan membagikan ke para pengungsi,”Kata Alpandi.

Alpandi menambahkan setiap hari bantuan dari posko MCC PWI Lamsel didistribusikan ke lokasi para korban.

“Kita tidak bisa menunggu lama sampai bantuan menumpuk, krn kebutuhan mereka hari ini berbeda dgn kebutuhan mereka esok hari,”Tukasnya.

Penulis : Dendi Hidayat

Komentar