Pemdes Pauh Tanjung Iman Sebar Informasi dan Edukasi Covid-19

Pemdes Pauh Tanjung Iman Sebar Informasi dan Edukasi Covid-19

Lampung Selatan, (Metropolis.co.id) – Lebih baik mencegah daripada mengobati, Mungkin itu ucapan yang tepat untuk melawan virus Covid-19 atau yang sering kita sebut virus corona.

Pemerintah desa (Pemdes) Pauh tanjung iman, kecamatan kalianda kabupaten lampung selatan (Lamsel) selain menyemprot disinfektan di pemukiman warga pemerintah desa juga gencar memasang Banner dengan himbauan kepada masyarakat desa setempat untuk mematuhi aturan pemerintah kabupaten dan peraturan yang di buat oleh desa setempat. Rabu (09/04/2020)

Banner himbauan tersebut di pasang oleh pemerintah desa di Mushola, paud, dan di tempat keramaian seperti di depan kantor desa pauh tanjung iman.

Maharuddin selaku kepala desa pauh tanjung iman menjelaskan maksud dan tujuan pemasangan Banner himbauan tersebut agar masyarakat yang baru saja pulang dari perantauan atau dari wilayah yang terpapar covid-19 agar bisa menstrilisasikan tubuhnya menggunakan cairan disinfektan yang sudah di siapkan oleh desa.

“Bagi warga masyarakat khususnya warga desa pauh tanjung iman, yang baru saja pulang dari perantauan baik dari daerah yang terpapar covid-19 wajib hadir terlebih dahulu di posko yang sudah di siapkan pemdes sebelum sampai dirumah,” Kata Maharuddin selaku kepala desa pauh tanjung iman.

Dendi Hidayat

Komentar