Cat Gedung Sekolah, Satgas TMMD 110 Bojonegoro Gotong-Royong Bersama Warga

TMMD 2021207 Dilihat
Cat Gedung Sekolah, Satgas TMMD 110 Bojonegoro Gotong-Royong Bersama Warga

BOJONEGORO, (Metropolis) – Membersihkan dan mengecat gedung sekolah juga menjadi aktivitas yang dilakukan Satgas TMMD ke-110 Bojonegoro agar sarana menjadi bersih, sehat dan nyaman. Kegiatan dilakukan Satgas TMMD ke-110 Bojonegoro bersama warga desa sasaran untuk membangun desa menjelang persiapan pembukaan TMMD.

Seperti yang dilakukan warga Desa Ngrancang, Kecamatan Tambakrejo, Kabupaten Bojonegoro bersama Satgas TMMD yang melakukan pembersihan dan pengecatan SDN Ngrancang, Kecamatan Tambakrejo Bojonegoro, Minggu (28/2/2021).

“Kita bersihkan, kita cat biar biar lebih asri dan nyaman menjelang persiapan pembukaan TMMD ke-110 Bojonegoro,” terang Serda Lajahidin.

Menurutnya, persiapan menjelang pembukaan TMMD terus dilakukan warga setempat bersama Satgas agar bangunan nampak bersih, sehat dan nyaman. Seperti diketahui, pembukaan TMMD Bojonegoro akan dibuka oleh Gubernur Jawa Timur bersama Kodam V Brawijaya.

Pasca dibuka nanti, berbagai kegiatan fisik dan non-fisik tengah dikerjakan dalam TMMD ke-110 Kodim 0813 Bojonegoro, mulai dari pembangunan sekolah, gedung sekolah, jalan desa, tempat ibadah RTLH, pelatihan manunggal membangun desa sasaran. (Pendim 0813)

Komentar