Partisipasi, Satgas TMMD Kodim Bojonegoro Ikuti Sedekah Bumi

TMMD 202160 Dilihat
Partisipasi, Satgas TMMD Kodim Bojonegoro Ikuti Sedekah Bumi

BOJONEGORO, (Metropolis) – Jum’at Pon di bulan Rajab merupakan hari di mana menjadi tradisi para pendahulu di Desa Jatimulyo, guna menggelar tasyakuran atau sedekah bumi.

Kearifan lokal serta tradisi sedekah bumi yang ada di Desa Jatimulyo ini, digelar sebagai rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, yang telah memberikan berkah rejeki.

Bertepatan dengan sedekah bumi, di sana juga terdapat pelaksanaan program kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-110 Kodim 0813/ Bojonegoro. Sehingga sejumlah anggota Satgas juga nampak mengikuti acara tersebut.

Tak hanya mengikuti sedekah bumi, Koptu Kasturi bersama Kopda Adi Rusmanto, nampak berpartisipasi membantu persiapan hingga pembersihan setelah kegiatan, Jum’at (5/3/2021).

“Terima kasih bapak-bapak Satgas TMMD ke-110 Kodim 0813/Bojonegoro, telah berkenan hadir serta membantu warga hingga sedekah bumi berlangsung lancar,” kata Koso, SH.

“Disaat warga sudah pulang, bapak-bapak justru membersihkan dan membereskan tempat ini,” imbuhnya.

Koso, SH selaku Kepala Desa Jatimulyo, mengatakan keterlibatan anggota TMMD ke-110 Kodim 0813/Bojonegoro pada setiap kegiatan, menjadi kebanggaan tersendiri bagi masyarakat di desanya.

Sekaligus sebagai wujud kemanunggalan TNI bersama rakyat, guna membantu pemerintah mensejahterakan masyarakat, pungkasnya. (Pendim 0813)

Komentar