Program Aladin TMMD Bojonegoro, Rehab Rumah Tambar Capai 50 Persen

TMMD 20211192 Dilihat
Program Aladin TMMD Bojonegoro, Rehab Rumah Tambar Capai 50 Persen

Bojonegoro – Pelaksanaan sasaran Program Aladin (Atap lantai dan Dinding) oleh Tim satags TMMD ke-110 Kodim 0813/Bojonegoro yang melaksanakan rehab pembangunan rumah milik Tambar (56) warga Desa Jatimulyo, kecamatan Tambakrejo ini sudah mencapai 50 persen.

Lettu Ckm Suroto selaku Komandan SSK TMMD ke-110 menjelaskan bahwa proses pembangunan ini memang harus dilakukan secara teknis kontruksi pembangunan rumah sehingga harus menyesuaikan waktu dan kondisinya.

Dijelaskan juga bahwa ada Sebanyak 20 tidak layak huni (RTLH) beberapa warga di desa Jatimulyo dan Desa Ngrancang, Kecamatan Tambakrejo, Kabupaten Bojonegoro yang menjadi sasaran program Aladin dalam pelaksanaan TMMD ke-110 dalam proses pengerjaan dan juga dilakukan pembangunannya oleh Satgas TMMD ke-110.

“Puluhan Personil Satgas TMMD ke-110 yang terdiri dari unsur Tiga Matra yaitu TNI AD, TNI AU, dan TNI AL, mulai mempersiapkan material guna pembangunan rumah program Aladin tersebut,” ternag Lettu Ckm Suroto, Senin(15/3/2021).

Adapun dalam pelaksanaan kegiatan ini, secara gotong royong dan bahu membahu anatara masyarakat dan TNI sebagai bentuk meninggalnya TNI dengan Rakyat. (Pendim 0813)

Komentar