Sempat Tersumbat, Satgas TMMD 110 Bojonegoro Benahi Tempat Cuci Tangan

TMMD 202160 Dilihat

 

Sempat Tersumbat, Satgas TMMD 110 Bojonegoro Benahi Tempat Cuci Tangan

Bojonegoro – Anggota Tim Medis dari Dinas Kesehatan Kabupaten Bojonegoro bersama Anggota Satgas TMMD ke-110 Kodim 0813/Bojonegoro, Kopda Putu memperbaiki saluran air yang digunakan cuci tangan yang tersumbat.

“Kami bersama anggota lainnya sedang memperbaiki saluran air yang tersumbat lumut di tempat cuci tangan gerbang masuk Balaidesa Ngrancang,” ujar Kopda Putu, Selasa (23/3/2021).

Dengan begitu diharapkan fasilitas untuk penerapan protokol kesehatan, salah satunya tempat cuci tangan, bisa lebih maksimal.

Karena penerapan protokol kesehatan tersebut wajib diterapkan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 terutama di sekitar wilayah TMMD 110 Bojonegoro. (Pendim 0813)

Komentar