Ini dia Indikator Penilaian Kebersihan Kantor OPD Tuba

Tulang Bawang743 Dilihat
Caption: Tim juri saat melakukan rapat peleno penentuan pemenang lomba kebersihan, Selasa (12/3/2019).

Menggala : Terdapat enam indikator penilaian dalam lomba kebersihan dan tata lingkungan kantor organisasi perangkat daerah (OPD) Kabupaten Tulangbawang.

Hal itu, dikatakan Abdul Rohman salah satu juri perwakilan dari Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Tulangbawang saat melakukan penilaian kebersihan dalam rangka memeriahkan HUT Kabupaten Sai Bumi Nengah Nyappur ke 22, Selasa (12/3/2019).

“Indikator penilaian juri pertama soal area kantor atau kebersihan kantor, kedua drainasenya, ketiga ruang terbuka hijau atau taman kantor, keempat kebersihan toilet, kelima tempat pembuangan sampah sementara, dan keenam soal kerapihan ruangan,” kata Rohman.

Dari hasil penilaian yang dilakukan tim juri dari tanggal 11-12 Maret 2019. Rohman yang menjabat sebagai Ketua PWI Tulangbawang itu menyoroti, soal kurangnya ruang terbuka hijau atau taman kantor, tempat pembuangan sampah sementara, dan drainase yang tersumbat lebih parah lagi drainase nya amrol.

“Tidak ada saluran pembuangan air, terus drainasenya juga masih kurang bersih, karena tersumbat sampah dan tanah. Terus dibeberapa OPD itu banyak yang kekurangan lemari khusus untuk arsip, jadi data-data penting berceceran kemudian WC ada yang rusak dan tidak terawat. Itu beberapa catatan dari penilaian tadi,” ujar dia.

Rohman enggan membocorkan hasil penilain dimasing-masing OPD yang dilakukan tim juri. Ia beralasan hasil penilaian akan dilaporkan ke Bupati.

“Kalau hasil penilaian atau siapa yang mendapat nilai terbaik belum bisa kita kasih. Hasilnya kan nanti diumumin Bupati pas hari puncak HUT Tulangbawang ke 22,” ujar dia.

Lima juri yang di tunjuk oleh Dinas Lingkungan Hidup Tulangbawang pada lomba kebersihan dalam rangka memeriahkan HUT Tulangbawang ke-22 Tahun 2019 adalah Buyung Bambang Riadi SE juri perwakilan dari Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Lampung, H Yantori Ketua MUI Tulangbawang, Abdul Rohman SH Ketua PWI Tulangbawang, Darsin M.Ti, Fitra Agustinus SH, MH perwakilan dosen UMPTB.

“Ini semua juri kita tunjuk dari luar semua, agar tidak ada kesan di rekayasa hasil penilaian dalam penentuan siapa pemenang lomba kebersihan nanati,”terang Restu Irham kadis Lingkungan Hidup.

PWI Tulang Bawang

Komentar