Kapolres Lumajang Hadiri Air War Show Sikatan Daya 2023

Kabupaten Lumajang1157 Dilihat

Lumajang, metropolis.co.id – Kapolres Lumajang AKBP Boy Jeckson, S.H, S.I.K, M.H beserta jajaran Forkopimda Lumajang menghadiri Air War Show Sikatan Daya 2023 yang digelar oleh Koopsau II bertempat di Air Weapon Range (AWR) Pandanwangi Kabupaten Lumajang, Jumat (26/5/2023).

Air War Show Sikatan Daya 2023 merupakan latihan rutin yang dilaksanakan setiap tahun oleh TNI Angkatan Udara yang bertujuan untuk memelihara dan meningkatkan kemampuan tempur khususnya personel Satuan jajaran Koopsau II dengan segala aspek pendukungnya.

Kegiatan latihan tersebut diawali dengan manuver lapangan yang mengerahkan pesawat tempur dari jajaran Koopsau II untuk melakukan penembakan dan pengeboman di Air Weapon Range (AWR) Pandanwangi Lumajang.

Panglima Komando Operasi Udara Nasional (Pangkoopsudnas) Marsekal Madya (Marsdya) TNI M. Tonny Harjono mengatakan, dalam latihan ini melibatkan 400 personel dari jajaran Koopsud II dan Wing II Pasgat.

“Latihan ini sebagai bagian dari pembinaan kemampuan dan kesiapsiagaan operasional untuk melaksanakan tugas operasi militer perang maupun operasi militer selain perang,” jelasnya.

Dalam latihan ini melibatkan penembak udara ke darat dan penghancuran tank dengan jarak 300 meter dan atraksi terjun payung.

“Sedangkan Pesawat Angkut C-130 Hercules dan Cassa-212, melaksanakan Operasi Mobilitas Udara (OMU) berupa penerjunan pasukan dan dropping logistik bekal ulang di medan operasi,” terangnya.

Sementara itu Kapolres Lumajang AKBP Boy Jeckson melalui Kasi humas Ipda Novandy Helda Prasetya mengungkapkan Air War Show Sikatan Daya 2023 merupakan Latihan TNI AU yang berkolaborasi dengan Pemkab Lumajang untuk meningkatkan military tourism yang bertujuan peningkatan perekonomian warga sekitar AWR.

“Masyarakat yang datang juga sangat antusias. Atraksi pengeboman dari pesawat menjadi penampilan yang banyak ditunggu oleh masyarakat, karena atraksi ini yang memacu adrenalin,” pungkas Ipda Novandy Helda Prasetya

Ningsih

Komentar